Nokia Android
2 Ponsel Android Nokia Pertama 2017, Ini Spesifikasinya
Ponsel Android Nokia. Foto: phonearena.com
TEMPO.CO, San Francisco - Ponsel merek Nokia pertama yang akan diumumkan pada tahun 2017 oleh pemegang merek Nokia, HMD Global, kemungkinan besar akan masuk dalam kategori ponsel menengah.
Dengan demikian, diperkirakan perusahaan asal Finlandia itu akan mengadopsi strategi penetapan harga yang agresif untuk merebut pangsa pasar sebanyak mungkin.
Margin keuntungan pasti akan rendah pada awalnya, tapi hal itu diharapkan akan membuka jalan untuk ponsel andalan bermerek Nokia pertama yang akan hadir kemudian.
Menurut sebuah laporan baru dari situs nokiapoweruser akhir pekan lalu, ponsel Android Nokia berikutnya akan diresmikan oleh HMD Global pada bulan Februari 2017 di Mobile World Congress.
Saat ini dikenal sebagai Nokia D1C, ponsel tersebut akan diluncurkan dalam dua versi berdasarkan jumlah memori dan ukuran layar. Model termahal dari dua varian itu akan dihargai US$ 200 (Rp 2,6 juta), dan akan hadir dengan RAM 3GB dan layar 5,5 inci full HD (1080p).
Versi yang lebih murah dikabarkan dihargai US$ 150 (Rp 2 juta), tapi ponsel itu akan didukung RAM 2GB dan layar lebih kecil, 5 inci, dengan resolusi full HD (1080p).
Laporan sebelumnya juga mengklaim bahwa model yang lebih murah akan memiliki kamera utama 13 megapiksel, sedangkan yang sedikit lebih mahal akan menampilkan kamera utama yang lebih baik 16 megapiksel.
Spesifikasi ponsel terlihat sangat mirip, yaitu prosesor 1.4GHz Qualcomm Snapdragon 430, unit pengolahan grafis Adreno 505, penyimpanan 16GB, dan kamera depan 8 megapiksel. Kedua versi akan didukung Android 7.0 Nougat.
PHONEARENA | ERWIN Z
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung :D
Sukses selalu dan Salam Hormat :)
*)