Miss IIMS 2017
Pewarta: Alviansyah P
Toyota Pretty dinobatkan sebagai Miss IIMS 2017
Para finalis Miss IIMS 2017 sesaat sebelum pengumuman pemenang pada malam penutupan IIMS 2017 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. (ANTARA News/Alviansyah)
Jakarta (ANTARA News) - Salah satu pengumuman yang ditunggu pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 adalah penobatan Miss IIMS 2017 yang diraih Sheren Marcella dari Toyota Astra Motor (TAM).
Sheren adalah salah satu Toyota Pretty atau sebutan Toyota untuk gadis pendamping mobil-mobil mereka, yang menyisihkan 45 sesama gadis pendamping mobil untuk menjadi yang terbaik pada ajang Miss IIMS 2017 Sabtu malam ini.
Sheren lolos dari tahap eliminasi pada Jumat (5/5) kemudian masuk 10 finalis yang saling bersaing di hadapan juri untuk memperebutkan sejumlah gelar antara lain Miss IIMS 2017, Runner Up 1 dan 2, Miss Automotive, Miss Congeniality, Miss Photogenic, dan Miss Favourite.
"Para juri memberikan penilaian seputar 3B, yakni brain, beauty dan behavior," ujar Bunga Swastika, Business Unit Manager, PT Dyandra Promosindo.
Selain Sheren, terdapat tujuh wanita yang mendapatkan penghargaan dalam malam penutupan IIMS 2017. Berikut daftarnya sebagaimana diumumkan dalam acara itu:
Miss Motor Show 2017: Sheren (Toyota)
Miss Motor Show Runner-Up 1: Pricillia (Honda)
Miss Motor Show Runner-Up 2: Daniela (Mercedes-Benz)
Miss Motor Show Photogenic: Stevani (Toyota)
Miss Motor Show Congeality: Meliana (Suzuki)
Miss Motor Show Automotive: Michele Brenda (Chevrolet)
Miss Motor Show Favorite: Lisari (Tata Motors)
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © 2017
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung :D
Sukses selalu dan Salam Hormat :)
*)